NEGSAGO GELAR PESTA DEMOKRASI PEMILOS 2024, UNTUK NEGSAGO LEBIH MAJU

SLEMAN-SMPN 1 Godean akan melaksanakan pesta demokrasi Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) pada Senin, 14 Oktober 2024 akan dilaksanakan di Laboratorium IPA pukul 08.00-12.30 WIB. Acara ini menjadi ajang para siswa untuk belajar menyuarakan pendapatnya. Kegiatan Pemilos ini berbeda dengan sekolah lainnya, karena sudah menggunakan sistem E-voting atau pemilihan berbasis komputer.
Dari proses seleksi yang dilakukan oleh OSIS periode 2023-2024, terpilih tiga calon ketua dan wakil ketua OSIS SMPN 1 Godean tahun 2024-2025. Pasangan calon pertama diketuai oleh Muhammad Raihan Tegar Saputra dari kelas 8A, dengan wakilnya Adenaya Bellvania Rafanda dari kelas 7A. Pasangan calon kedua diketuai oleh Shakira Az-Zikra dari kelas 8C, dengan wakilnya Keanu Zulhilmi Wisanggeni dari kelas 7D. Sedangkan pasangan calon ketiga diketuai oleh Meylisya Putri Pramesti dari kelas 8B, dengan wakilnya Adzka Faiha Rahadatul Aisy dari kelas 7C.
Kegiatan Pemilos ini dilaksanakan sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang telah dibagi menjadi delapan tim, yaitu: Tim Sukses, Tim KPO, Tim Inti, Tim Penyelenggara Pemilos, Tim Debat, Tim Orasi, Tim Bawaslos (Badan Pengawas Pemilihan Umum), dan Tim Media. Kegiatan pra-pemilos diawali dengan kegiatan orasi yang dilakukan pada Jumat, 11 Oktober 2024. Kegiatan orasi ini diselenggarakan oleh Tim Orasi. Tim Orasi bertugas untuk memberikan wadah paslon untuk menyampaikan Visi dan Misinya ketika terpilih menjadi ketua dan wakil Osis Gantarasena nanti. sesi berikutnya dilaksanakan Debat, Dewanyuri memberikan beberapa pertanyaan ke paslon, yang telah disusun oleh panitia debat. Tidak hanya Tim Orasi dan Debat yang ikut serta dalam kegiatan ini, tim media juga turut serta dalam kegiatan ini yang bertugas untuk membuat naskah berita dan melakukan siaran langsung untuk warga luar/dalam sekolah agar bisa menyaksikan kegiatan Pemilos. Setelah kegiatan orasi, dilanjutkan dengan kegiatan debat yang akan dilaksanakan bersama para calon ketua dan wakilnya. Kegiatan debat ini tidak lepas dari campur tangan tim debat yang bertugas untuk mempersiapkan pelaksanaan debat dan memandu jalannya debat. Saat diberlakukannya kegiatan debat, Tim Media bertugas untuk menyiarkan secara langsung kegiatan tersebut untuk menyiarkan kegiatan debat yang terjadi agar warga luar/dalam sekolah dapat melihat kegiatan tersebut secara Online.
Dokumentasi kegiatan Orasi dapat dilihat disini
Dokumentasi kegiatan Debat dapat dilihat disini
Paslon 1
Ketua : Muhammad Raihan Tegar Saputra (ⅧA)
Wakil : Adenaya Bellvania Rafanda (ⅦA)

Paslon 2
Ketua : Shakira Az-Zikra (ⅧC)
Wakil : Keanu Zulhilmi Wisanggeni (ⅦD)

Paslon 3
Ketua : Meylisya Putri Pramesti (ⅧB)
Wakil : Adzka Faiha Rahadatul Aisy (ⅦC)

Kegiatan PEMILOS ini merupakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan Tema Suara Demokrasi, Topik Suaraku untuk Negsago Lebih Maju dengan Dimensi Bergotong Royong dan Bernalar Kritis dengan tujuan peserta didik dapat menyelaraskan tindakan sendiri dengan tindakan orang lain untuk melaksanakan kegiatan dan mencapai tujuan kelompok di lingkungan sekitar, serta memberi semangat kepada orang lain untuk bekerja efektif dan mencapai tujuan bersama. Mengidentifikasi, mengklasifikasi, dan menganalisis informasi yang relevan serta memprioritaskan beberapa gagasan tertentu. Menalar dengan berbagai argumen dalam mengambil suatu kesimpulan atau keputusan. Serta belajar menjadi warga Negara Indonesia yang baik dengan turut berkontribusi memilih pemimpin yang baik dan amanah.(Alfidzafarra, Dkk)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *